KOTAJIN – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun TNI ke-80, TNI bersama Pemerintah Desa Kotajin serta masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti di Lapangan Atinggola, Selasa (30/Sep/2025).
Kerja bakti yang melibatkan personel Koramil Atinggola, perangkat desa, serta warga setempat ini dilakukan guna memperindah lingkungan lapangan demi terciptanya kondisi lingkungan yang indah dan nyaman.
Danramil Atinggola, Kapten Inf Edy Sriyanto, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergitas antara TNI dan masyarakat dalam menjaga semangat gotong royong.
“Kerja bakti ini bukan sekadar persiapan menyambut HUT TNI, tetapi juga menjadi ajang mempererat kebersamaan TNI dengan masyarakat dalam membangun desa,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Atinggola, Amirudin Sunge, S.Pd, MM, mengapresiasi semangat warganya yang antusias terlibat dalam kegiatan tersebut.
“Lapangan ini merupakan icon kecamatan, dengan kerja bakti bersama, kita bukan hanya memperindah fasilitas, tetapi juga menumbuhkan rasa persatuan dan cinta tanah air,” tutur Amirudin.
(Foto : Redaksi Kotajin)